PROFIL PERUSAHAAN


Balqis Ticket Online (selanjutnya BTO) adalah terobosan baru dalam bidang penjualan tiket pesawat, BTO adalah perusahaan Jasa Penyedia Tiket Pesawat yang dilakukan secara Online, tidak terikat oleh tempat dan waktu, baik itu untuk penerbangan Domestik maupun Internasional. BTO menyediakan layanan ke hampir semua Airlines baik di dalam maupun luar negeri, kami bekerja sama dengan jaringan City Terminal Online System yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. BTO adalah perusahaan lokal yang menjangkau seluruh wilayah, karena kami dapat melayani pembelian tiket pesawat tanpa harus bertemu muka seperti pembelian tiket selama ini, tidak harus bertelepon dan menunggu lama untuk mengetahui ketersediaan tiket untuk tanggal & penerbangan tertentu. Adapun maskapai penerbangan yang langsung dapat kami layani meliputi:

  • GARUDA INDONESIA
  • BATAVIA AIR
  • MANDALA
  • MERPATI
  • LION AIR
  • AIR ASIA
  • SRIWIJAYA AIR
  • RIAU AIRLINES
  • CITILINK 
  • TRANS NUSA


Sedangkan untuk penerbangan asing kami juga melakukan link ke beberapa airlines meliputi:

  • SILK AIR
  • VALUAIR
  • FIRE FLY
  • MALAYSIA AIRLINES
  • SINGAPORE AIRLINES
  • EMIRATES

Cara kerja BTO adalah memproses seluruh pertanyaan/booking tentang tiket pesawat melalui SMS :
                  Mentari:                 0815 3155 153
                  Simpati:                 0813 6230 2756
                  Email & Yahoo! Messenger: balqisticketonline@yahoo.com
setelah beberapa waktu, kami menginformasikan pertanyaan/booking-an pelanggan tersebut juga melalui SMS dan email atau chat via Y!M sedangkan Facebook: Khaidir Ahsyar.
Karena sistem online, alangkah baiknya pelanggan dalam menanyakan melalui SMS dan email melengkapi: tanggal & rute penerbangan: sekali jalan/OW (one way) atau pulang pergi PP/RT (return), nama airlines, jumlah penumpang dan nama penumpang. Ini diperlukan untuk memudahkan pem-booking-an jika masih tersedia seat sesuai keinginan pelanggan, selanjutnya BTO meng-konfirmasi-kan soal harga tiket tersebut.
Jika pelanggan menyetujui tanggal dan harga, (harga BTO boleh dibandingkan dengan pihak lain, harga BTO adalah harga pasar) kami meminta pelanggan untuk mentransfer-kan sejumlah uang ke rekening kami (untuk sementara hanya di Bank Mandiri);

Bank Mandiri      a/c     105-00-0998243-4     a/n     Khaidir
BCA                   a/c                                        a/n

Setelah kami pastikan transfer pelanggan masuk, kami akan mengirimkan kode booking melalui SMS dan tiket versi cetak melalui email pelanggan yang dapat dicetak pelanggan di komputernya masing-masing, untuk pelanggan dalam kota (pusat kota Medan) kami bersedia mengantarkan sampai ke tangan pelanggan dengan tambahan biaya kurir dengan harga wajar (tawar menawar).
Kode booking maupun tiket versi cetak tersebut SAH sebagai tiket untuk penerbangan yang tertera, untuk menjamin kepastian dan kenyamanan, pelanggan dapat menanyakan keabsahan kode booking tersebut ke penerbangan yang bersangkutan. Sekarang model tiket seperti itu sudah umum karena era digital/TI memungkinkan semua transaksi “paperless” atau tanpa kertas.

Walaupun BTO melayani penjualan secara Online dengan sistem pembayaran transfer bank, khusus bagi pelanggan yang wilayahnya dekat dengan kantor penjualan kami, dapat melakukan pembooking-an/pembelian tiket secara langsung dengan tunai dan langsung mendapatkan tiket berupa kertas yang kami masukkan ke dalam amplop.
Berikut alamat kantor penjualan kami:

1. Jl. Garuda No. 11 Sei Sikambing B Medan
2. Jl. Titi Papan Gg. Turi I No. 20 Sei Sikambing D, Medan Petisah, Medan 20119
3. Jl. Karya Jaya/Mustafa Gg. Mustafa II No. 7 Pangkalan Masyhur, Medan Johor
4. Jl. Pasar Baru No. 5 Tembung, Medan

Ke depan BTO juga akan melayani penjualan tiket Kapal laut, Kereta api dan Bus penumpang serta tiket pertunjukan Musik, Olah raga dan Konser.
Kami mengucapkan terima kasih kepada rekan bisnis yang selama ini mempercayakan kebutuhan tiket pesawat-nya kepada kami, kami terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik demi kepuasan pelanggan.


BALQIS TICKET ONLINE
MANAGEMENT,



KHAIDIR

Tidak ada komentar:

Posting Komentar